Sabtu, 12 Juli 2014

Film Yang Layak Tonton dan Kurang Layak Tonton Tahun 2014


Bad Neighbours, meski perolehan di Box Office terhitung bagus, namun sebenarnya Film ini tidak layak untuk ditonton. Hal ini karena banyaknya kata kata kotor, serta umpatan umpatan yang tidak layak untuk diucapkan. Bahkan dalam suatu adegan pertengkaran antara suami dan istri dimana ada si bayi disitu, mereka berduapun secara sengaja melontarkan kata kata umpatan di hadapan bayi kecil itu. Sungguh contoh sebuah keluarga yang tidak bermatabat. Di film ini juga terekam adegan konsumsi narkoba secara terang terangan serta ada juga jualan alat kelamin laki laki yang sudah di print dengan printer 3D. Yah kalo untuk tontonan sendiri gak masalah, tapi kalo untuk konsumsi keluarga sebaiknya jangan.


Sabotage, dengan membawa nama aktor besar sekelas Arnold, film inipun jauh dari layak untuk ditonton. Terlalu banyak kata umpatan dan kata kotor dilontarkan hampir dari awal hingga akhir film. Bahkan kata umpatan itu dilontarkan oleh seorang wanita, yang notabene harusnya bisa kontrol kata kata. Disini Arnold berperan sebagai agen khusus kepolisian yang memiliki beberapa orang anak buah. Dan tugas mereka adalah membasmi gembong gembong narkoba. Namun agak susah membedakan mana agen polisi dan mana gembong narkoba. Karena penampilan Arnold dan tim nya lebih mirip dengan tampilan dari gembong narkoba itu sendiri.


Noah, sebuah film tentang masa lalu, tepatnya kisah tentang Nabi Noah namun versi Hollywood, sekali lagi versi Hollywood. Karena rancu menurut saya, bahkan nama Seth dimasukkan juga dalam cerita, Seth itukan dari mitologi Mesir, kok bisa masuk ke jaman Nabi Nuh. Intinya kalau Anda berharap mendapat pencerahan dari film ini, maka harapan itu pastilah harapan palsu. Buat saya ini murni entertain, gak beda dengan film action biasanya. Malahan disini kakek dari Noah yang seperti memiliki mukjizat kenabian bukannya Noah, karena Noah disini hanya bisa membunuh tanpa memberikan dakwah atau tuntunan kepada kaum yang dibilang sesat itu.

Itulah 3 buah film yang menurut saya kurang layak untuk ditonton, namun kalau untuk konsumsi pribadi sih sah sah saja, Anda juga bisa mengira ngira sendiri isi cerita dari film itu.

Adapun deretan film bagus dan lumayan untuk ditonton adalah sebagai berikut :

Non Stop, film yang dibintangi oleh Liam Neeson ini sangat menarik, karena sebagai actor utama Liam harus bisa memecahkan teka teki pembunuhan yang ada dalam pesawat yang dikawalnya. Karena Liam disini berperan sebagai polisi dalam pesawat yang tugasnya mengamankan setiap penumpang yang ada dalam pesawat. Kisah makin rumit ketika Liam tahu bahwa pembajak pesawat minta uang tebusan yang harus ditransfer ke rekening Liam. Namun pada akhirnya terjawab juga siapa orang yang berada dibalik layar pembajakan pesawat itu.


Transcende, film yang dibintangi oleh Johnny Depp ini sebenarnya sangat menarik, namun ntah mengapa perolehan di Box Office tidak sebagus yang diperkirakan. Johnny berperan sebagai dokter Will yang notabene sangat expert dibidang teknologi, terutama teknologi nano. Makanya pada saat dokter Will mati maka data pengetahuan yang ada padanya ditransfer ke dalam sebuah komputer. Dari situlah dokter Will bisa kembali hidup meskipun hanya di dalam dunia maya. Namun dia memilki kemampuan untuk mengendalikan segalanya melalui jaringan internet, mulai dari menyembuhkan orang sakit, menumbuhkan tumbuhan yang hampir mati, bahkan membangun kembali tubuhnya yang dulu pernah mati. Karena hal inilah teman teman sesama ilmuwan yang dulu mendukung Will malah merasa takut dengan kemampuan dari Will yang sekarang. Sehingga mereka bermaksud menghancurkan komputer yang menampung semua data tentang pengetahuan Will.


Once Upon Time In Shanghai, mengisahkan tentang perjuangan beberapa pemuda China melawan para penjajah Jepang. Di Shanghai, Jepang berusaha untuk menguasai semua lahan bisnis yang ada, dan hal ini juga dibantu oleh para orang orang China dari generasi tua. Sementara dari generasi mudanya tidak mau tunduk dan patuh kepada permintaan orang Jepang itu. Sehingga terjadilah bentrokan antara pemuda China yang jago kungfu dengan para antek antek Jepang yang juga jago bermain ilmu pedang.

Itulah beberapa review tentang film film yang beredar di tahun  2014, selain masih banyak film lainnya seperti Amazing Spiderman 2 dan juga Transformer Age Of Extinction.



0 komentar:

Posting Komentar

Buat yang mau komentar, silahkan tidak ada larangan berupa apapun. Namun usahakan menggunakan bahasa yang sopan dan santun.