Sabtu, 30 April 2016

Jangan Sampai Nama Setan Menjadi Nama Anak Anda




Setan merupakan makhluk pembangkang yang pekerjaan utamanya mengajak manusia menuju jalan kesesatan. Mereka akan melakukan segala cara untuk mencari sebanyak-banyaknya teman untuk masuk ke dalam neraka.

Jumlah setan akan terus bertambah sejak diciptakannya sampai dengan kiamat tiba. Mereka tidak pernah mengalami kematian layaknya manusia. Itulah mengapa saat ini semakin mudah dijumpai kemaksiatan yang merajarela.

Layaknya organisasi, setan pun memiliki tugas dan tanggungjawab ketika menggoda manusia. Mereka memiliki nama dengan tugas masing-masing yang berbeda-beda. Dan berikut adalah nama Setan dengan tugas-tugasnya.



1. Wahhar
Wahhar merupakan nama setan yang menjadi tentara iblis. Setan yang satu ini memiliki tugas untuk mengganggu para mukmin ketika sedang bermimpi. Adapun hal-hal yang sering dilakukannya adalah dengan menimbulkan kesedihan serta ketakutan ketika bermimpi. Oleh sebab itu, ada baiknya ketika hendak tidur untuk terlebih dahulu mengambil wudhu, berdzikir dan membaca doa sebelum tidur agar terhindar dari gangguan setan.


2. Tamrih
Nama setan selanjutnya adalah Tamrih. Setan yang satu ini merupakan pembantu iblis yang bertugas untuk membisikan hal-hal jahat di telinga manusia. Jadi setiap perbuatan yang dilakukan oleh umat manusia bersumber dari bisikan setan yang bernama Tamrih ini.

3. Ruhaa
Kita tentu sering merasa malas untuk mengerjakan shalat tahajud atau bahkan malas bangun untuk menunaikan shalat subuh. Kejadian seperti ini merupakan tugas dari setan yang bernama Ruhaa. Ia merupakan jenis jin yang mencegah para mukmin untuk bangun malam dan mengikat tiga ikatan saat seorang tidur.

4. Masuth (Mathuun)
Masuth adalah nama setan selanjutnya yang bertugas untuk menggoda manusias melalui lidahnya. Godaan tersebut dalam bentuk berita bohong, perkataan keji, hingga perkataan yang menyakitkan lainnya. Tugas setan yang satu ini sangat berpotensi untuk memecah belah persatuan serta kerukunan antar manusia.

5. Khinzib
Pernahkanh anda merasa mengantuk ketika sedang melaksanakan shalat? Berarti pada saat itu anda sedang diganggu oleh jin yang bernama Khinzib. Ia bertugas untuk menggoda manusia ketika sedang shalat. Ia yang membuat kita lupa rakaat shalat, sering menggelincirkan lidah sehingga salah membaca suatu surat yang kita hapal.

Ada seorang sahabat Rasulullah yang mengadu gangguan yang dialami ketika shalat. Kemudian Rasulullah SAW bersabda: “ Itu adalah setan. Namanya Khinzib. Jika kamu diganggu, mintalah perlindungan kepada Allah dari gangguannya dan meludahlah ke kiri tiga kali”.

Kemudian Ustman berkata “ Aku pun melakukannya, kemudian Allah menghilangkan gangguan itu dariku.” (HR. Muslim. No. 2203).

6. Dasim
Dasim adalah salah satu nama setan yang bertugas untuk membuat seseorang lupa mengucapkan salam ketika memasuki rumah serta untuk tidak mengingat Allah. Tidak hanya itu, Dasim ini juga membat orang tidak membaca Basmallah ketika hendak makan. Jika seseorang makan tanpa membaca bismillah, maka ia makan bersama dengan setan tersebut. Oleh sebab itu, memang sudah seharusnya kita selalu mengingat Allah dalam keadaan apapun agar tidak mudah digoda oleh setan dan kelompoknya.

7. Watsin
Watsin adalah nama setan selanjutnya yang bertugas untuk merusak hati dan akal hingga rusak akhlak dan iman. Karena itu ia dan kelompoknya diberi tugas menggoda bagi manusia yang tengah ditimpa musibah. Orang yang ditimpa musibah ini lebih mudah untuk digoda karena pikiran mereka yang masih kalut sehingga membuat mereka tidak bisa berfikir jernih dalam menyikapi sesuatu.

8. Awan
Nama setan terakhir adalah Awan, ia memiliki tugas untuk menggoda para penguasa agar menjadi orang yang dzolim dan mendzolimi manusia lainnya. Ia akan terus menggoda manusia sehingga mereka akan ikut bersamanya menuju jalan kebatilan.

Demikianlah ulasan mengenai nama-nama setan beserta tugasnya. Semoga dengan penjelasan ini dapat menambah keimanan kita kepada Allah SWT agar tidak mudah tergoda bujuk rayu setan. Semoga kita selalu menjadi hamba-Nya yang beriman dan bertaqwa.

Sabtu, 23 April 2016

Kenapa Bir Dilarang Dalam Islam


Kenapa sih bir itu dilarang untuk diminum di dalam agama Islam ? Agar lebih tau alasannya ada baiknya Anda tahu tentang proses pembuatan Bir itu sendiri.

Bir biasanya terbuat dari air fermentasi biji-bijian. Biasanya dibuat dari biji Barley (Hordeum vulgare), yang bentuknya seperti gandum, yang direndam di dalam air hingga berkecambah. Setelah berkecambah, proses ini dihentikan dengan cara dijemur atau dipanggang. Biji kering inilah yang kemudian disebut dengan “Malt”.

Cita rasa dari bir itu ditentukan oleh bahan-bahan Malt ini. Setiap daerah biasanya mempunyai bir dengan cita rasa khas daerahnya masing-masing, tergantung dari biji apa yang digunakan dan bagaimana cara mengolah Malt ini.

Malt ini kemudian direbus dalam air dan diberi ragi, agar terjadi proses fermentasi yang mengubah karbohidrat (gula) menjadi Alkohol. Jika proses ini salah, maka alkohol yang dihasilkan bisa beracun.

Nah, Alkohol yang dihasilkan pada minuman fermentasi adalah jenis ethanol(C2H5OH), sedangkan alkohol yang beracun dan sering dipakai di dunia medis untuk sterilisasi adalah methanol (CH3OH).



Untuk menambah rasa dan mengimbangi rasa manis dari Malt, ditambahkan bahan-bahan lainnya. Biasanya yang sering digunakan adalah buah atau bunga Hop yang akan memberikan rasa pahit sebelum larutan Malt masuk ke proses fermentasi.

Tanaman Hop (Humulus lupulus) merupakan salah satu spesies dari genus Humulus keluarga dari Cannabaceae. Nah, tanaman Hop ini berbeda dengan Ganja (Cannabis sativa) meski ganja merupakan salah satu species dari genus Cannabis yang merupakan famili Cannabaceae juga.

Ragi yang digunakan dalam pembuatan bir menentukan jenis bir. Ada beberapa jenis bir, namun beberapa yang populer antara lain Ale, Lager, Pilsener, dan Bir Hitam.

Ragi Saccharomyces cerevisiae digunakan dalam proses pembuatan bir jenis Ale, sedangkan bir jenis Lager menggunakan ragi Saccharomyces uvarum,Saccharomyces pastorianus, atau Saccharomyces carlsbergensis.

Bir jenis Pilsener sebenernya merupakan varian dari bir Lager, namun metodenya sedikit berbeda. Metode ini ditemukan pertama kali di Pilsen, yang sekarang masuk ke dalam wilayah Republik Czech.

Bir hitam merupakan varian dari Ale yang menggunakan jenis Malt yang berwarna gelap yang terjadi akibat proses pemanggangan ketika pengeringannya.

Karena dalam prosesnya terjadi pembentukan Alkohol ini lah makanya Bir itu dilarang dalam Islam. Karena efek alkohol yang tidak baik bagi tubuh manusia. Karena alkohol merupakan depresan yang menekan kinerja sistem saraf pusat, akibatnya koordinasi tubuh seseorang menjadi tumpul. Kurangnya koordinasi dan perilaku yang tidak terkontrol merupakan efek paling terlihat ketika seseorang itu sedang mabuk.

Jumat, 22 April 2016

Sambal Presean Khas Lombok





Buat Brother and Sister yang gemar dengan cita rasa pedas, kami menawarkan Sambal Presean Khas Dari Pulau Lombok. Diolah dengan cabai, bumbu dan rempah-rempah pilihan menjadikan sambal ini memiliki cita rasa tinggi yang cocok dinikmati bagi Anda para pecinta sambal. Selain digunakan untuk colekan, sambal ini juga cocok untuk olesan ikan ataupun ayam bakar.

Untuk pemesanan Anda bisa hubungi melalui alamat di bawah ini atau via email (sambalpresean@gmail.com) :



 
Dan berikut foto hasil liputan kami tentang penjualan Sambal Presean Khas Lombok. 




Silahkan dicoba Sambal Presean ini bagi Anda para penggemar dan pecinta Cita Rasa pedas dijamin akan ketagihan, karena semua bahan yang kami gunakan 100% alami tanpa adanya pengawet.




Jadi tunggu apalagi ayo segera dipesan dan rasakan sensasi pedasnya "Sambal Presean Sepedas Sabetan Tari Presean".


Senin, 11 April 2016

TERORIS Yang Sebenarnya Itu Siapa ???




Sebelum menjawab siapakah sebenarnya teroris itu, ada baiknya kita mengetahui arti kata Teroris itu sendiri. Menurut kamus besar bahasa Indonesia, arti kata teroris adalah orang yang menggunakan kekerasan untuk menimbulkan rasa takut, biasanya untuk tujuan politik.

Belakangan ini kata Teroris sendiri seperti melekat pada orang - orang yang mengaku sebagai muslim ataupun orang Islam, ditambah lagi peran dari media yang tiada henti memberitakan tentang kejadian yang dimotori oleh orang - orang Islam guna melakukan kegiatan Terorisme.




Namun sebelum menuduh umat Islam ataupun muslim sebagai penggerak Terorisme ada baiknya kita renungkan 14 pertanyaan berikut :

1. Siapakan yang selalu menjajah sebuah negara damai, aman, tenteram hanya untuk kepentingan ekspansinya? 
2. Siapakah yang menyulut perang dunia pertama?
3. Siapakah yang menyulut perang dunia kedua?
4. Siapa yang selalu menyiarkan sebuah ajaran agama dengan cara menjajahnya terlebih dahulu?
5. Siapakah yang menjatuhkan bom atom atas Hiroshima dengan keji, tidak berperikemanusiaan, dan mengorbankan jutaan rakyat sipil?
6. Siapakah yang membantai 20 juta suku Aborigin di Australia?
7. Siapakah yang membantai lebih dari 100 juta suku Indian Merah di Benua Utara Amerika?
8. Siapakah yang membantai lebih dari lebih dari 50 juta Indian Merah di Benua Selatan Amerika?
9. Siapakah yang menjadikan lebih dari 150 juta manusia dari Afrika sebagai budak (apartheid), Yang mana diantara 77 % dari mereka mati di perjalanan dan dikubur di lautan Atlantik?
10. Siapa yang selalu tertarik untuk menguasai serta “merampas” minyak suatu negara baik dengan cara mengadu domba negara tersebut, mendanai oposisinya, menyebar fitnah bom, membuat negara tersebut tak kunjung ada kedamaian?
11. Siapa renternir dunia yang berkedok IMF, yang justru membuat negara pasiennya jadi tambah sengsara dengan sistem busuk dan kejinya?
12. Siapa pelaku dan pendukung penjajahan, perampasan lahan masyarakat, pembantaian warga Palestina dari tahun 1948 hingga sekarang?
13. Siapa pelaku dan pendukung krisis dibeberapa negara dengan cara menaikkan nilai dollar (dengan cara licik).
14. Siapa pelaku yang selalu menghina dan melecehkan sebuah ajaran agama baik dengan menghina tokoh agamanya atau membakar kitabnya?

Dari 14 pertanyaan tersebut sama sekali tidak ada yang mengarah ke negara Islam maupun orang Islam yang melakukanya. Kalaupun ada segelintir orang Islam maupun Muslim yang melakukan tindakan teror apakah itu sebanding bila dibandingkan dengan perilaku orang - orang yang katanya menjujung tinggi HAM dan menghargai Perbedaan.

Kamis, 24 Desember 2015

With You ..



Adalah Suraiya seorang gadis cantik namun sederhana, sehari hari dia bekerja sebagai pelayan di sebuah Cafe. Suraiya adalah sesosok gadis yang periang dan suka bergaul dengan siapa saja, hingga suatu hari dia bertemu dengan seorang pemuda yang menarik simpati hatinya. Pemuda itu bernama Albin, dan dia adalah seorang karyawan magang ditempat Suraiya bekerja. Padahal kalo menurut teman teman Suraiya, si Albin itu anaknya kurang asik karena jutek dan cuek kepada orang lain, meskipun urusan kerjaan dia selalu dapat mengerjakan semuanya dengan baik. Namun entah kenapa, dinding hati Suraiya selalu bergetar bila menatap wajah Albin.

Tak terasa waktu sudah bergulir 3 bulan lamanya sejak awal kedatangan Albin di Cafe tempat Suraiya bekerja. Sore itu tampak Albin menatap serius ke wajah Suraiya, kalo dilihat dari gelagatnya sepertinya Albin ingin ungkapkan isi hatinya pada Suraiya.

Dan singkat cerita Suraiya dan Albin pun akhirnya jadian, tampak setiap hari mereka lalui dengan bahagia, ibarat kata Tiada Hari Tanpa Cinta. Dimana Albin berada disitu pastilah ada Suraiya. Namun sebuah tragedi yang tidak mereka harapkan itupun terjadi. Karena buru buru mengambil barang, kaki Albin terpeleset anak tangga dan menyebabkan tubuhnya terkulai tak berdaya. Segera saja teman kerja Albin termasuk Suraiya membawa tubuh Albin menuju ke rumah sakit. Namun sayang nyawa Albin hanya bertahan seminggu ketika berada di rumah sakit.

Semenjak kejadian itu Suraiya pun selalu tampak murung dan tidak bersemangat untuk bekerja. Hingga suatu malam Suraiya terbangun karena ada suara piring jatuh di dapur. Dan betapa kagetnya Suraiya setelah melihat selembar kertas di atas meja makan yang bertuliskan "Selalu Bersamamu" beserta sebuah tanda tangan yang tidak asing lagi bagi Suraiya. Ya tanda tangan itu adalah milik Albin, pemuda yang sangat dia cintai.

Setengah takut dan gemetaran Suraiya mengambil selembar kertas itu, tanpa sadar ada sesosok pemuda yang tengah mengawasi gerak geriknya. Tanpa sengaja mata Suraiya tertuju pada sebuah cermin yang ada di hadapannya, disitu dia melihat sosok pemuda yang sangat dia kenali, ya dia adalah Albin. Setengah percaya setengah tidak begitu terbangun Suraiya sudah berada di atas tempat tidurnya. Ternyata sang paman lah yang membopong tubuh Suraiya ke atas tempat tidur karena sang ponakan pingsan di dapur.

Lalu apakah yang dilihat Suraiya tadi adalah halusinasi belaka ataukah memang Albin datang kembali untuk bertemu dengan Suraiya.

Senin, 30 November 2015

Crown Photography (Jasa Fotografi Untuk Anda)



Berawal dari masih tingginya permintaan untuk kebutuhan Fotografi kami mencoba menawarkan Jasa Foto kepada dengan Variasi Harga yang sangat kompetitif


Berbekal pengalaman di dunia Fotografi selama 2 tahun kami menawarkan jasa Fotografi untuk Anda



Kami selalu mencoba memberikan yang terbaik untuk kebutuhan Fotografi Anda




Jumat, 16 Oktober 2015

Para Raja Koruptor






Mungkin masih lekat di benak kita beberapa tahun silam, yaitu tentang menjamurnya budaya Korupsi di Tanah Air Indonesia. Nah berikut adalah Pentolan para Koruptor yang berhasil kabur ke luar negeri sehingga lolos dari jeratan Hukum.

1. Eddi Tansil alias Tan Tjoe Hong atau Tan Tju Fuan. Lahir di Makassar, Sulawesi Selatan, 2 Februari 1953. Awal 1990an membobol Bank Pembangunan Indonesia (Bapindo) sebesar Rp 1,5 trilyun ketika nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika sekitar Rp 1.500,- per dollar.

Kini, ketika nilai tukar rupiah mengalami depresiasi sekitar 700 %, berarti duit yg digondol Eddi Tanzil setara dgn Rp 9 triliun, lebih besar dr nilai skandal Bank Century yg Rp 6,7 triliun

2. Hartati Murdaya. Ketua umum WALUBI (Wali Umat Buddha Indonesia) ini ditangkap KPK karena menyogok Bupati Buol, Sulawesi Tengah, Arman Batalipu, yang merupakan kader Golkar. Uang suap diberikan agar usaha perkebunan Hartati mendapat konsesi perkebunan.

3. Di penghujung tumbangnya orde baru, sejumlah pengusaha dan bankir Cina panen BLBI (Bantuan Likuiditas BankIndonesia). Banyak diantara mereka yang kemudian melarikan diri ke luar negeri dengan meninggalkan aset rongsokan sebagai jaminan dana talangan.

Menurut catatan Kompas 2 Januari 2003, jumlah utang dan dana BLBI yang diterima Sudono Salim alias Liem Sioe Liong sekitar Rp 79 triliun, Sjamsul Nursalim alias Liem Tek Siong Rp 65,4
trilyun, Sudwikatmono Rp 3,5 trilyun, Bob Hasan alias The Kian Seng Rp 17,5 trilyun, Usman Admadjaja Rp 35,6 trilyun, Modern Group Rp 4,8 trilyun dan Ongko Rp 20,2 trilyun. Dan masih
banyak lagi.

4. Andrian Kiki Ariawan, terlibat dalam korupsi BLBI Bank Surya. Perkiraan kerugian negara mencapai Rp 1,5 triliun. Proses hukum berjalan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Andrian kabur ke Singapura dan Australia. Pengadilan kemudian memutuskan melakukan vonis in absentia.

5. Eko Adi Putranto, terlibat dalam korupsi BLBI Bank BHS. Kasus korupsi Eko ini diduga merugikan negara mencapai Rp 2,659 triliun. Ia melarikan diri ke Singapura dan Australia.

Pengadilan Negeri Jakarta Pusat menjatuhkan vonis in abenstia 20 tahun penjara. Sherny Konjongiang, terlibat dalam korupsi BLBI Bank BHS bersama Eko Adi Putranto dan diduga merugikan
negara sebesar Rp 2,659 triliun. Ia melarikan diri ke Singapura dan Amerika Serikat. Pengadilan
menjatuhkan vonis 20 tahun penjara, in absentia.

6. David Nusa Wijaya, terlibat dalam korupsi BLBI Bank Servitia. Ia diduga merugikan negara sebesar Rp 1,29 triliun. Sedang dalam proses kasasi, David melarikan diri ke Singapura dan Amerika Serikat. Namun, ia tertangkap oleh Tim Pemburu Koruptor di Amerika.

7. Samadikun Hartono, terlibat dalam korupsi BLBI Bank Modern. Dalam kasus ini ia diperkirakan merugikan negara sebesar Rp169 miliar. Kasus Samadikun dalam proses kasasi. Ia melarikan diri ke Singapura. Total, duit rakyat yang dikemplang tujuh konglomerat hitam (meminjam istilah Kwik Kian Gie) yang enam diantaranya Cina dalam kasus ini sekitar Rp 225 trilyun.

8. Pasca Orde Baru, muncul lagi pengusaha Cina yg membawa kabur uang dalam jumlah yg luar biasa besarnya. Misalnya Hendra Rahardja alias Tan Tjoe Hing, bekas pemilik Bank Harapan Santosa, yg kabur ke Australia setelah menggondol duit dari Bank Indonesia lebih dari Rp 1 trilyun.

Hendra Rahardja tepatnya merugikan negara sebesar Rp 2,659 triliun. Ia divonis in absentia seumur hidup di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Hendra meninggal di Australia pada 2003, dengan demikian kasus pidananya gugur.

9. Kemudian ada Sanyoto Tanuwidjaja pemilik PT Great River, produsen bermerek papan atas. Sanyoto meninggalkan Indonesia setelah menerima penambahan kredit dari bank pemerintah.

10. Lalu Djoko Chandra alias Tjan Kok Hui, yg terlibat dlm skandal cessie Bank Bali, meraup tidak kurang dari Rp 450 miliar. Ketika hendak ditahan Djoko kabur keluar negeri dan kini dikabarkan menjadi warga negara Papua Nugini.

11. Maria Pauline, kasus pembobolan BNI. Diperkirakan kerugian negara mencapai Rp 1,7 triliun. Proses hukumnya masih dalam penyidikan dan ditangani Mabes Polri. Maria kabur ke Singapura dan Belanda.

12. Anggoro Widjojo, kasus SKRT Dephut. Merugikan negara sebesar Rp 180 miliar. Dalam proses penyidikan ke KPK. Anggoro lari ke Singapura.

Minggu, 02 Agustus 2015

Beberapa Jenis Penyakit Menular Seksual (PMS)






Penyakit Menular Seksual (PMS) adalah adanya infeksi virus atau bakteri yang biasanya ditularkan dari aktifitas seksual.

Sampai saat ini setidaknya terdapat 29 Jenis Penyakit Menular Seksual yang paling umum diderita orang. Di Negeri Paman Sam, selain penyakit Flu, PMS adalah suatu penyakit yang umum terjadi. Sampai sampai andaikata jika seluruh orang Amerika yang menderita PMS itu dipindahkan ke negara Bagian Kanada, maka jumlah penduduk Kanada akan menjadi Dua Kali lipat dari yang ada sekarang. Kasus penyakit lewat hubungan seksual memang sangat tinggi dan menjadi epidemi di negara Amerika Serikat.

Dan berikut beberapa Penyakit Menular Seksual (PMS) yang paling umum terjadi :

1. Herpes Genital
Herpes Genital adalah penyakit menular seksual yang disebabkan oleh virus Herpes simpleks Tipe 1(HSV-1). Seperti pada jenis penyakit kelamin lainnya, Herpes ini terkadang muncul tanpa gejala tertentu namun mereka tetap bisa menular ke orang lain. Obat Herpes antara lain adalah Asiklovir, Famsiklovir, Valasiklovir, obat ini dapat meringankan gejala Herpas namun tidak mampu menyembuhkan Herpes.

2. Sifilis

Sifilis adalah Penyakit Menular Seksual (PMS) yang disebabkan oleh bakteri Treponema Pollidum. Tanda dan gejala Sifilis bervariasi bergantung pada fase mana penyakit tersebut muncul (primer, sekunder, laten, dan tersier).
Fase Primer secara umum ditandai dengan munculnya ulserasi keras, tidak menimbulkan rasa sakit, tidak gatal di kulit. Sifilis Sekunder ditandai dengan ruam yang menyebar, yang seringkali muncul di telapak tangan dan tumit kaki. Sifilis Laten biasanya tidak memiliki atau hanya menunjukkan sedikit gejala, dan Sifilis Tersier dengan gejala gumma, neurologis, atau jantung.
Namun, penyakit ini telah dikenal sebagai "peniru ulung" karena kemunculannya ditandai dengan gejala yang tidak sama. Diagnosis biasanya dilakukan melalui tes darah. Namun, bakteri juga dapat dilihat melalui mikroskop. Sifilis dapat diobati secara efektif dengan antibiotik, khususnya dengan suntikan Penisilin G.

3. Gonore
Gonore ini disebabkan oleh bakteri Neisseria Gonorrhoeae yang mudah tumbuh dan berkembang di area saluran reproduksi, termasuk di leher rahim, uterus (rahim) dan di tuba fallopi pada wanita dan juga pada saluran urin  (uretra) pada pria dan wanita.
Gonore adalah penyakit menular seksual yang sangat umum terjadi. Centers for Diseases Control (CDC) memperkirakan lebih dari 700.000 orang di Amerika Serikat mengalami infeksi Gonore setiap tahun.
Gejala penyakit Gonore ini adalah kulit melepuh, rasa terbakar ataupun gatal pada saat buang air kecil dan jika tidak segera diobati Gonore dapat menimbulkan infeksi pada otak ataupun jantung.
Dokter biasanya akan memberikan satu suntikan antibiotik dan satu tablet antibiotik untuk mengobati gonore, serta menganjurkan agar Anda kembali lagi satu atau dua pekan setelah pengobatan awal untuk pemeriksaan ulang dan memastikan bakteri gonore telah hilang sepenuhnya.

4. Klamidia
Klamidia (Chlamydia) adalah penyakit menular seksual nomor satu paling banyak diderita oleh penduduk Amerika Serikat. Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Chlamydia Trachomatis yang dapat merusak organ reproduksi wanita. Gejala yang tampak pada Klamidia ini tergolong ringan atau bahkan tanpa gejala sama sekali, tetapi jika terjadi komplikasi yang serius, penyakit ini bisa menyebabkan kerusakan yang permanen pada organ reproduksi sehingga menyebabkan mandul.
Pada kaum pria, tanda - tanda Klamidia terlihat dari keluarnya cairan dari penis, timbul rasa nyeri pada saat buang air kecil, dan terjadi pembengkakan pada testis. Sedangkan pada wanita, gejala Klamidia adalah nyeri pada perut bagian bawah, merasakan sakit pada saat berhubungan badan, dan terjadi pendarahan tidak teratur selama menstruasi.

 5. Genital Wart/Kutil Kelamin 
 Biasa juga disebut infeksi genital HPV yaitu penyakit menular seksual yang disebabkan oleh Human Papillomavirus (HPV). Human Papillomavirus adalah nama dari kelompok virus yang mencakup lebih dari 100 jenis yang berbeda. Lebih dari 30 jenis virus ini bisa ditularkan melalui hubungan seksual, dan akan menginfeksi daerah kelamin pria dan wanita termasuk kulit penis, vulva (daerah diluar vagina), ataupun juga anus.
Di Amerika Serikat kasus penyakit Genital Wart ini mencapai 1 juta kasus per tahun. Obatnya tidak ada, walaupun kutil kelamin tadi bisa hilang dengan cara operasi namun setelah itu gejala yang sama akan datang kembali.

6. Hepatitis B

Hepatitis B adalah virus ataupun kuman yang masuk ke tubuh dan menyerang hati. Hati pada tubuh kita berfungsi untuk membantu mencerna makanan, menyimpan energi dan menyingkirkan racun. Beberapa kasus penyakit Hepatitis B dapat menyebabkan kerusakan hati (Sirosis). Hepatitis B juga bisa menyebabkan terjadinya kanker hati yang dapat menyebabkan kematian.
Hepatitis B adalah satu satunya penyakit menular seksual yang bisa dicegah dengan jalan vaksinasi.

Demikianlah beberapa jenis penyakit menular seksual yang paling umum terjadi pada manusia. Selain masih banyak penyakit menular seksual lainnya seperti Trichomonas, Hepatitis C, Pelvic Inflammatory Disease (PID), Vaginitis dan masih banyak lagi yang lainnya. Umumnya penyakit menular seksual ini diderita oleh orang - orang berusia produktif dan paling banyak diderita oleh orang berumur di bawah 25 tahun.



Jumat, 22 Mei 2015

Bumi Hanyalah Butiran Debu Diantara Luasnya Jagat Raya

Mungkin kita pernah berpikir betapa luasnya Bumi yang kita tempati sekarang dimana terdapat Benua, Samudra dan juga pulau pulau tak berpenghuni. Namun pernahkah kita berpikir kalau sebenarnya Bumi dan segala sesuatu yang berada di dalamnya itu hanyalah debu saja, bila dibandingkan dengan luasnya Jagat Raya yang berada jauh dari luar Bumi dan juga sistem Tata Surya kita.


Di atas adalah gambaran dari Tata Surya dimana terdapat Bumi tempat kita berpijak sekarang. Kita lanjut dengan penampakan dari Matahari yang terdapat pada Galaksi Bima Sakti dimana sistem Tata Surya kita terletak.


Disini terlihat Matahari pun tampak kecil bila dibanding dengan galaksi Bima Sakti. Dimana di dalam Galaksi Bima sakti memiliki 200 milyar Bintang/Planet, termasuk Bumi dan matahari di dalamnya. Adapun jarak Matahari ke inti galaksi Bima sakti adalah 28.000 tahun cahaya (1 tahun cahaya = 9,46 trilun km) yaitu sama dengan 264.880.000.000.000.000 km. Dan diameter Galaksi Bima Sakti adalah 120.000 tahun cahaya atau 1.135.200.000.000.000.000 km.

Sekarang katakanlah kita sedang bergerak menjauh dari Galaksi Bima Sakti yaitu untuk melihat posisi Galaksi Bima Sakti dalam sebuah Cluster yang bernama Local Group, dimana didalamnya terdapat antara lain Galaksi Andromeda, Galaksi Triangullum, Galaksi Magellan dan lain lain.


Dari gambar di atas tampak jelas Galaksi sebesar Bima Sakti pun sudah tampak kecil dan hampir tak nampak. Nah adapun luas dari Local Group ini adalah 4 juta tahun cahaya atau sama dengan 37.840.000.000.000.000.000 km.

Saatnya kita beranjak pergi menuju Supercluster Bernama Virgo Supercluster dimana terdapat Cluster yang ditempati oleh Galaksi Bima Sakti dan juga Local Groupnya. Selain Virgo Supercluster masih ada lagi Supercluster lainnya di alam semesta ini contohnya Fornax Supercluster, Endarus Supercluster, dll.


Gambar di atas adalah Virgo Supercluster dimana Local Group yang menampung Galaksi Bima Sakti berada.

Untuk diketahui bahwa Supercluster ini memiliki Panjang 300 juta tahun cahaya, Lebar 150 juta tahun cahaya, dan tebal 15 juta tahun cahaya. Dimana Supercluster ini bisa manampung ribuan Cluster termasuk Cluster dimana Galaksi Bima Sakti berada.

Dan mungkin Anda penasaran dimanakah letak dari Virgo Supercluster ini jika dibandingkan dengan luasnya jagat raya.


Kurang lebih begitulah posisi Virgo Supercluster jika dibandingkan dengan luasnya jagat raya, hampir tak terlihat dan hanya berupa titik putih saja.

Sebagai tambahan ini terdapat beberapa pengertian dari Jagat Raya, Supercluster, Cluster dan Galaksi.

1. Jagat Raya merupakan kumpulan dari 10 juta Supercluster.

2. Supercluster adalah kumpulan dari ribuan Cluster yang ada di jagat raya.

3. Cluster adalah kumpulan dari 100 milyar galaksi di jagat raya.

4. Galaksi adalah kumpulan dari 30 milyar Bintang/Planet di jagat raya.

Adapun di bawah ini adalah gambar rangkuman penampakan dari Bumi bila dibandingkan dengan luasnya jagat raya.


Dari sini kita sebagai manusia pastilah tahu diri dan tak ada gunanya kita menyombongkan diri dengan segala sesuatu yang kita miliki, karena apalah arti kita jika Bumi saja hanya merupakan Debu di jagat raya yang begitu luasnya.

Jumat, 15 Mei 2015

Jelajah Ruang Angkasa Dengan Teknologi WARP

                                                                   IXS Enterprise

Berurusan soal penjelajahan ruang angkasa, manusia ibaratnya masih hidup di jaman batu. Cuma sebatas mampu pergi ke bulan dan mengirim robot ke planet Mars. Cuma itu prestasi manusia untuk saat ini. Manusia masih jauh dari era peradaban ruang angkasa. Dengan teknologi propulsi roket pendorong seperti sekarang ini, menjelajah galaksi jelas mustahil dilakukan. Bahkan dengan teknologi tercanggih masa kini, seperti roket berbahan bakar ion atau bertenaga nuklir sekalipun, dibutuhkan jumlah energi yang masif hanya untuk mendekati bintang terdekat sekalipun. Sialnya, butuh waktu satu dekade, bahkan berabad abad, untuk mencapainya. Perjalanan itu menjadi sia sia bagi orang yang ditinggalkan di bumi, karena yang menikmati kejayaan hanyalah orang - orang yang maju ke depan(yang berada didalam pesawat itu sendiri).

Miguel Alcubierre, salah satu fisikawan tekemuka dunia mencetuskan teori “Warp Drive” pada tahun 1994. Jenis teknologi ini memungkinkan kita untuk melakukan perjalanan sepuluh kali lebih cepat dari kecepatan cahaya, tanpa benar - benar melanggar kaidah kecepatan cahaya. Telintas ini seperti ‘ide gila’, tapi pada tahun 2010 NASA, dengan fisikawannya Prof. Harold White mengungkapkan bahwa ia dan timnya benar benar menyambut ide itu, dan sedang mengerjakan proyek pesawat antar bintang yang dinamakan IXS Enterprise. Dr. White dan timnya menemukan sebuah ‘celah pada teori matematis’ dimana pada teori ini mereka mampu menciptakan dasar - dasar matematika untuk menciptakan sebuah pesawat penjelajah antar bintang, mirip pada sains fiksi. Permasalahan selama ini adalah bahwa menciptakan pesawat antariksa dengan kecepatan tersebut adalah kemungkinan hancur, akibat efek destruktif saat pesawat memampatkan ‘ruang’ didepannya untuk dapat melompat ke galaksi lain. Jadi manusia butuh alternatif, sesuatu yang memungkinkan kita menjelajahi angkasa sangat amat cepat, tapi tanpa melanggar kaidah hukum fisika. Jawabannya ada didalam hukum fisika itu sendiri. Dr White dan para ahli fisika lainnya berhasil menemukan celah dalam persamaan matematika super rumit, celah yang mengindikasikan jika membengkokkan ruang dan waktu (warping) itu bisa dilakukan.

Berkat persamaan Dr. White yang berdasar dari teori Alcubierre, peneliti NASA mampu mendesain pesawat antariksa IXS Enterprise, yang mampu bertahan di tingkat laju super tanpa mengalami dampak negatif apapun. Pesawat ini juga akan dilengkapi dengan teknik pemuatan bahan bakar, yang telah melalui modifikasi dari teori Dr. White dan timnya. Jika sebelumnya diperkirakan dibutuhkan bahan bakar sebesar Planet Jupiter untuk mampu mencapai Warp Drive, maka kini hanya dibutuhkan bahan bakar sekitar setengah ton, untuk menghasilkan energi untuk memperoleh kecepatan ‘serupa’ dengan sepuluh kali kecepatan cahaya.

Dengan teknik dan teori ini, NASA menyatakan bahwa jika kelak sebuah mesin baru yang akan terpasang pada IXS Enterprise ini, mampu membawa manusia pergi menjelajah ke bintang lain seperti Alpha Centauri, bintang tetangga matahari kita yang berjarak 4,3 Tahun Cahaya atau 40 Triliun Kilometer, dalam jangka waktu hanya 2 minggu saja. Bermarkas di NASA Eagleworks yang berlokasi jauh didalam NASA Johnson Space Center, tim Dr. White berusaha menemukan bukti keberadaan celah itu. Memakai alat yang dinamakan White Juday Warp Field Interferometer, Dr White dan timnya berusaha menciptakan setitik balon warp berukuran super kecil. Walau dalam skala kecil, jika berhasil, maka itu akan menjadi bukti jika teknologi Star Trek bisa diwujudkan.

Saat ini Proyek termaju NASA tersebut masih dikerjakan oleh para ilmuwan dari berbagai disiplin ilmu di Pasadena, Amerika Serikat. Tahap sekarang adalah semua proyek masih sebatas ada diatas kertas teori, design, dan rancangan teknis. Bentuk fisik Prototipe IXS Enterprise sendiri baru benar benar akan dilihat oleh umat manusia seratus tahun mendatang, dengan perkiraan peluncuran perdana adalah tahun 2112. Dikarenakan karena memang banyak teknologi, termasuk teknik pemampatan bahan bakar yang belum dapat terwujud secara fisik dengan teknologi sekarang. Walaupun memang saat ini kita belum dapat melihat manusia dapat menjelajah semesta di dunia nyata, namun setidaknya kita dapat melihat gambaran masa depan peradaban manusia di zaman anak cucu kita mendatang, dimana manusia dapat menjelajah ke setiap sudut alam semesta tanpa batasan. Karena sekali lagi takdir manusia adalah untuk menjelajah.

Sabtu, 09 Mei 2015

Kota Kota Mati Yang Ada Di Dunia

1. Oradour Sul Glane




Perkampungan kecil Oradour Sul Glane di Perancis menunjukan sebuah kondisi keadaan yang sangat mengerikan. Selama perang dunia ke II, 642 penduduk dibantai oleh tentara Jerman sebagai bentuk pembalasan atas terhadap perlakuan Perancis waktu itu. Jerman yang waktu itu sebenarnya berniat menyerang daerah di dekat Oradour Sul Glane tapi akhirnya mereka menyerang perkampungan kecil tersebut pada tanggal 10 Juni 1944. Menurut kesaksian orang-orang yang selamat, penduduk laki-laki dimasukan kedalam sebuah gudang dan tentara jerman menembaki kaki mereka sehingga akhirnya mereka mati secara pelan-pelan. Wanita dan anak-anak yang dimasukan ke dalam gereja, akhirnya semua mati tertembak ketika mereka berusaha keluar dari dalam gereja. Kampung tersebut benar-benar dihancurkan tentara Jerman waktu itu. Dan sampai saat ini reruntuhan kampung tersebut masih berdiri dan menjadi saksi betapa kejamnya peristiwa yang terjadi saat itu.



2. GunkanJima


Pulau ini adalah salah satu dari 505 pulau yang tak berpenghuni di Nagasaki Daerah Administratsi Jepang, sekitar 15 kilometer dari Nagasaki. Pulau ini juga dikenal sebagai “Gunkan Jima” atau pulau kapal perang. Pada tahun 1890 ketika itu perusahaan Mitsubishi membeli pulau tersebut dan memulai proyek untuk mendapatkan batubara dari dasar laut di sekitar pulau tersebut. Di tahun 1916 mereka membangun beton besar yang pertama di pulau tersebut, sebuah blok apartemen dibangun untuk para pekerja dan juga berfungsi untuk melindungi mereka dari angin topan.

Pada tahun 1959, populasi penduduk pulau tersebut membengkak, kepadatan penduduk waktu itu mencapai 835 orang per hektar untuk keseluruhan pulau (1.391 per hektar untuk daerah pusat pemukiman), sebuah populasi penduduk terpadat yang pernah terjadi di seluruh dunia. Ketika minyak tanah menggantikan batubara tahun 1960, tambang batu bara mulai ditutup, tidak terkecuali di Gunkan Jima, di tahun 1974 Mitsubishi secara resmi mengumumkan penutupan tambang tersebut, dan akhirnya mengosongkan pulau tersebut.


3. Kolmanskop


Kolmanskop adalah sebuah kota mati di selatan Namibia, beberapa kilometer dari pelabuhan Luderitz. Di tahun 1908 Luderitz mengalami demam berlian, dan orang-orang kemudian menuju ke padang pasir Namibia untuk mendapatkan kekayaan dengan mudah. Dalam 2 tahun terciptalah sebuah kota yang megah lengkap dengan segala prasarananya seperti kasino, sekolah, rumah sakit, juga bangunan tempat tinggal yang eksklusif yang berdiri di atas lahan yang dulunya tandus dan merupakan padang pasir. Tetapi setelah perang dunia I, jual beli berlian menjadi terhenti, ini merupakan permulaan berakhirnya semuanya. Sepanjang tahun 1950 kota mulai ditinggalkan, pasir mulai meminta kembali apa yang menjadi miliknya. Papan metal yang kokoh roboh, kebun yang cantik dan jalanan yang rapi dikubur dibawah pasir, jendela dan pintu bergeretak pada setiap engselnya, kaca-kaca jendela terpecah seperti ingin menunjukan arti sebuah kehancuran. Sampai saat ini masih nampak sepasang bangunan yang berdiri, juga terdapat bangunan seperti sebuah teater masih dalam kondisi yang sangat baik, dan sisanya, rumah-rumah tersebut hancur digerus pasir dan menjadi deretan rumah-rumah hantu yang menakutkan.



4. Prypiat


Prypiat adalah sebuah kota besar di daerah terasing di Ukraina Utara, merupakan daerah perumahan para pekerja kawasan nuklir Chernobyl. Kawasan ini mati sejak terjadinya bencana nuklir Chernobyl yang menelan hampir 50.000 jiwa. Setelah kejadian itu, lokasi ini praktis seperti sebuah museum, menjadi bagian dari sejarah Soviet. Bangunan apartement, kolam renang, rumah sakit, dan banyak bangunan yang lain hancur. Dan semua isi yang terdapat dalam bangunan tersebut dibiarkan ada di dalamnya, seperti arsip, TV, mainan anak-anak, barang berharga, pakaian dan lain-lain semua seperti kebanyakan milik keluarga-keluarga pada umumnya.

Penduduk hanya boleh mengambil dokumen penting, buku dan pakaian yang tidak terkontaminasi oleh nuklir. Namun sejak abad 21, tidak lagi ada barang berharga yang tertinggal, bahkan tempat duduk dikamar kecilpun dibawa oleh para penjarah, banyak dari bangunan yang isinya dirampok dari tahun ke tahun. Bangunan yang tidak lagi terawat, dengan atap yang bocor, dan bagian dalam bangunan yang tergenang air di musim hujan, semakin membuat kota tersebut benar-benar menjadi kota mati.


5. San Zhi

Disebelah Utara Taiwan, terdapat sebuah kampung yang futuristic, pada awalnya dibangun sebagai sebuah tempat peristirahatan yang mewah bagi kaum kaya. Bagaimanapun, setelah terjadi banyak kecelakaan yang fatal pada masa pembangunannya akhirnya proyek tersebut dihentikan. Setelah mengalami kesulitan dana dan kesulitan para pekerja yang mau mengerjakan proyek tersebut akhirnya pembangunan resort tersebut benar-benar dihentikan ditengah jalan. Desas-desus kemudian bermunculan, banyak yang bilang kawasan kampung tersebut menjadi tempat tinggal para hantu, dari mereka yang sudah meninggal.


6. Craco


Craco terletak didaerah Basilicata dan provinsi Matera sekitar 25 mil dari teluk Taranto. Kota pertengahan ini mempunyai area yang khas dengan dipenuhi bukit yang berombak-ombak dan hamparan pertanian gandum serta tanaman pertanian lainnya. Ditahun 1060 ketika kepemilikan lahan Craco dimiliki oleh uskup Arnaldo pimpinan keuskupan Tricarico. Hubungan yang berjalan lama dengan gereja membawa pengaruh yang banyak kepada seluruh penduduk. Di tahun 1891 populasi penduduk Craco lebih dari 2000 orang, waktu itu mereka banyak dilanda permasalahan social dan kemiskinan yang banyak membuat mereka putus asa, antara tahun 1892 dan 1922 sekitar 1300 orang pindah ke Amerika Utara. Kondisi pertanian yang buruk ditambah dengan bencana alam gempa bumi, tanah longsor serta peperangan inilah yang menyebabkan mereka bermigrasi massal.

Antara tahun 1959 dan 1972 Craco kembali diguncang gempa dan tanah longsor. Di tahun 1963 sisa penduduk sekitar 1300 orang akhirnya dipindahkan ke suatu lembah dekat Craco Peschiera, dan sampai sekarang Craco yang asli masih tertinggal dalam keadaan hancur dan menyisakan aroma menyeramkan.



7. Kadykchan


Kadykchan merupakan salah satu kota kecil di Rusia yang hancur saat runtuhnya Uni Soviet. Penduduk terpaksa berjuang untuk mendapatkan akses untuk memperoleh air, pelayanan kesehatan dan juga sekolah. Mereka harus keluar dari kota itu dalam jangka waktu 2 minggu, untuk menempati kota lain dan menempati rumah baru. Kota dengan penduduk sekitar 12.000 orang yang rata-rata sebagai penambang timah ini dikosongkan. Mereka meninggalkan rumah mereka dengan segala perabotannya. Jadi anda dapat menemukan mainan, buku, pakaian dan berbagai barang didalam kota yang kosong.


8. Kowloon


Kota besar Kowloon yang terletak di luar Hongkong, China. Dulunya diduduki oleh Jepang selama perang dunia II, yang kemudian diambil alih oleh penduduk liar setelah Jepang menyerah. Pemerintahan Inggris ingin China bertanggung jawab terhadap kota ini, karena kota tersebut menjadi kota yang tidak beraturan dan tidak taat pada hukum pemerintah. Populasi tidak terkendali, penduduk membangun koridor lybirint yang setinggi jalan yang penuh tersumbat oleh sampah, bangunan yang sangat tinggi sehingga membuat cahaya matahari tidak bisa menyinari. Seluruh kota disinari dengan neon. Kota tersebut penuh dengan rumah pelacuran, kasino, rumah madat dan obat bius dan kokain, banyak terdapat makanan-makanan dari daging anjing dan juga terdapat pabrik-pabrik rahasia yang tidak terganggu oleh otoritas.Keadaan ini akhirnya berakhir ketika di tahun 1993, diambil keputusan oleh pemerintah Inggris dan otoritas China untuk menghentikan semua itu.


9. Varosha


Varosha adalah sebuah daerah yang tidak diakui oleh republic Cyprus Utara. Sebelum tahun 1974 Turki menginvasi Cyprus, daerah ini merupakan daerah wisata modern di kota Famagusta. Pada tiga dekade terakhir, kota ini ditinggalkan dan menjadi kota mati. Di tahun 1970-an, kota ini menjadi kota tujuan wisata utama di Cyprus. Untuk memberikan pelayanan yang memuaskan kepada para wisatawan, kota ini membangun berbagai bangunan mewah dan hotel. Ketika tentara Turki menguasai daerah tersebut, mereka menjaga dan memagari daerah tersebut, tidak boleh ada yang keluar masuk kota tersebut tanpa seijin dari tentara Turki dan tentara PBB. Rencana untuk kembali mengembalikan Varosha ke tangan kendali Yunani, namun rencana tersebut tidak pernah terwujud. Hampir selama 34 tahun kota tersebut dibiarkan dan tidak ada perbaikan. Perlahan bangunan-bangunan tersebut hancur, metal mulai berkarat, jedela pecah, dan akar-akar tumbuhan menembus dinding dan trotoar. Kura-kura bersarang di pantai yang ditinggalkan. Di tahun 2010 Pemerintahan Turki bermaksud untuk membuka kembali Varosha untuk para turis dan kota kembali bisa dihuni dan akan menjadi salah satu kota yang paling berpengaruh di utara pulau.



10. Agdam


Kota besar Agdam di Azerbaijan adalah salah satu kota besar yang populasi penduduknya mencapai 150.000 orang. Namun kemudian hilang setelah pada tahun 1993 sepanjang perang Nagorno Karabakh. Walaupun kota ini tidak secara langsung menjadi basis peperangan, namun kota ini tetap mendapatkan efek dari perang tersebut, dengan menjadi korban dari sikap para Armenians yang merusak kota tersebut. Bangunan-bangunan dirusak dan akhirnya ditinggalkan penghuninya, hanya menyisakan masjid-masjid yang masih utuh berdiri. Penduduk Agdam sendiri sudah berpindah ke area lain, seperti ke Iran.




11. Beichuan

Dilanda gempa bumi Sichuan tahun 2008, kota Beichuan di Cina menjadi salah satu kota mati di zaman modern. Saat terjadi gempa dahsyat tersebut, 1000 orang meninggal dunia di sekolah tinggi Beichuan.

Kota ini dianggap terlalu rentan untuk dibangun kembali sehingga dibiarkan begitu saja. Beberapa bangunan memang masih berdiri, tapi yang hancur lebih banyak.



12. Centralia


Centralia di daerah Pennsylvania, bisa dibilang merupakan kota mati paling terkenal di Amerika. Bahkan, kota ini dijuluki sebagai 'kota hantu yang modern'.

Centralia awalnya memiliki fasilitas yang lengkap, termasuk 7 gereja dan 26 salon. Kegiatan ekonomi utama kota ini adalah pertambangan. Kota ini akhirnya ditinggalkan sejak terjadi kebakaran hebat di areal tambang tahun 1962.

13. Kijong Dong



Berbeda dengan Korea Selatan dengan hingar bingar industri musiknya, Korea Utara adalah salah satu negara paling tertutup di dunia. Salah satu proyek yang ada di negara tersebut adalah kota mati bernama Kijong-dong. Kota tersebut kosong tanpa ada satupun penghuninya. Mengapa kota kecil ini dibiarkan kosong begitu saja.

Ada yang berita bahwa Kijong Dong adalah sebuah kota palsu yang dibuat seolah - olah ingin menunjukkan keberhasilan Korea Utara. Disebutkan bahwa Kijong Dong adalah kota pemukiman dengan komunitas petani lebih dari 200 keluarga. Namun semua itu hanya ilusi yang merupakan rancangan semata. Pada kenyataannya, kota tersebut kosong tanpa penghuni dan tidak terpakai sama sekali.

14. Dallol




Terletak di negara Ethiopia, Dallol sempat menjadi kawasan yang kaya akan Kalium, Silvit dan menjadi lokasi tambang garam oleh masyarakat yang pernah tinggal di sana. Dallol disebutkan ditinggalkan oleh warganya pada tahun 1960-an.

Sebagian besar bangunan yang ada di Dallol dibentuk dari batu-bata yang berbahan dasar garam. Sehingga Dallol menjadi lokasi dengan suhu terpanas di bumi yakni mencapai 35 derajat celcius saat diukur pada tahun 1960-1966. Tak heran jika ditinggal, manusia mana yang mau hidup dalam lingkungan panas.