Jumat, 22 Mei 2015

Bumi Hanyalah Butiran Debu Diantara Luasnya Jagat Raya

Mungkin kita pernah berpikir betapa luasnya Bumi yang kita tempati sekarang dimana terdapat Benua, Samudra dan juga pulau pulau tak berpenghuni. Namun pernahkah kita berpikir kalau sebenarnya Bumi dan segala sesuatu yang berada di dalamnya itu hanyalah debu saja, bila dibandingkan dengan luasnya Jagat Raya yang berada jauh dari luar Bumi dan juga sistem Tata Surya kita.


Di atas adalah gambaran dari Tata Surya dimana terdapat Bumi tempat kita berpijak sekarang. Kita lanjut dengan penampakan dari Matahari yang terdapat pada Galaksi Bima Sakti dimana sistem Tata Surya kita terletak.


Disini terlihat Matahari pun tampak kecil bila dibanding dengan galaksi Bima Sakti. Dimana di dalam Galaksi Bima sakti memiliki 200 milyar Bintang/Planet, termasuk Bumi dan matahari di dalamnya. Adapun jarak Matahari ke inti galaksi Bima sakti adalah 28.000 tahun cahaya (1 tahun cahaya = 9,46 trilun km) yaitu sama dengan 264.880.000.000.000.000 km. Dan diameter Galaksi Bima Sakti adalah 120.000 tahun cahaya atau 1.135.200.000.000.000.000 km.

Sekarang katakanlah kita sedang bergerak menjauh dari Galaksi Bima Sakti yaitu untuk melihat posisi Galaksi Bima Sakti dalam sebuah Cluster yang bernama Local Group, dimana didalamnya terdapat antara lain Galaksi Andromeda, Galaksi Triangullum, Galaksi Magellan dan lain lain.


Dari gambar di atas tampak jelas Galaksi sebesar Bima Sakti pun sudah tampak kecil dan hampir tak nampak. Nah adapun luas dari Local Group ini adalah 4 juta tahun cahaya atau sama dengan 37.840.000.000.000.000.000 km.

Saatnya kita beranjak pergi menuju Supercluster Bernama Virgo Supercluster dimana terdapat Cluster yang ditempati oleh Galaksi Bima Sakti dan juga Local Groupnya. Selain Virgo Supercluster masih ada lagi Supercluster lainnya di alam semesta ini contohnya Fornax Supercluster, Endarus Supercluster, dll.


Gambar di atas adalah Virgo Supercluster dimana Local Group yang menampung Galaksi Bima Sakti berada.

Untuk diketahui bahwa Supercluster ini memiliki Panjang 300 juta tahun cahaya, Lebar 150 juta tahun cahaya, dan tebal 15 juta tahun cahaya. Dimana Supercluster ini bisa manampung ribuan Cluster termasuk Cluster dimana Galaksi Bima Sakti berada.

Dan mungkin Anda penasaran dimanakah letak dari Virgo Supercluster ini jika dibandingkan dengan luasnya jagat raya.


Kurang lebih begitulah posisi Virgo Supercluster jika dibandingkan dengan luasnya jagat raya, hampir tak terlihat dan hanya berupa titik putih saja.

Sebagai tambahan ini terdapat beberapa pengertian dari Jagat Raya, Supercluster, Cluster dan Galaksi.

1. Jagat Raya merupakan kumpulan dari 10 juta Supercluster.

2. Supercluster adalah kumpulan dari ribuan Cluster yang ada di jagat raya.

3. Cluster adalah kumpulan dari 100 milyar galaksi di jagat raya.

4. Galaksi adalah kumpulan dari 30 milyar Bintang/Planet di jagat raya.

Adapun di bawah ini adalah gambar rangkuman penampakan dari Bumi bila dibandingkan dengan luasnya jagat raya.


Dari sini kita sebagai manusia pastilah tahu diri dan tak ada gunanya kita menyombongkan diri dengan segala sesuatu yang kita miliki, karena apalah arti kita jika Bumi saja hanya merupakan Debu di jagat raya yang begitu luasnya.

Jumat, 15 Mei 2015

Jelajah Ruang Angkasa Dengan Teknologi WARP

                                                                   IXS Enterprise

Berurusan soal penjelajahan ruang angkasa, manusia ibaratnya masih hidup di jaman batu. Cuma sebatas mampu pergi ke bulan dan mengirim robot ke planet Mars. Cuma itu prestasi manusia untuk saat ini. Manusia masih jauh dari era peradaban ruang angkasa. Dengan teknologi propulsi roket pendorong seperti sekarang ini, menjelajah galaksi jelas mustahil dilakukan. Bahkan dengan teknologi tercanggih masa kini, seperti roket berbahan bakar ion atau bertenaga nuklir sekalipun, dibutuhkan jumlah energi yang masif hanya untuk mendekati bintang terdekat sekalipun. Sialnya, butuh waktu satu dekade, bahkan berabad abad, untuk mencapainya. Perjalanan itu menjadi sia sia bagi orang yang ditinggalkan di bumi, karena yang menikmati kejayaan hanyalah orang - orang yang maju ke depan(yang berada didalam pesawat itu sendiri).

Miguel Alcubierre, salah satu fisikawan tekemuka dunia mencetuskan teori “Warp Drive” pada tahun 1994. Jenis teknologi ini memungkinkan kita untuk melakukan perjalanan sepuluh kali lebih cepat dari kecepatan cahaya, tanpa benar - benar melanggar kaidah kecepatan cahaya. Telintas ini seperti ‘ide gila’, tapi pada tahun 2010 NASA, dengan fisikawannya Prof. Harold White mengungkapkan bahwa ia dan timnya benar benar menyambut ide itu, dan sedang mengerjakan proyek pesawat antar bintang yang dinamakan IXS Enterprise. Dr. White dan timnya menemukan sebuah ‘celah pada teori matematis’ dimana pada teori ini mereka mampu menciptakan dasar - dasar matematika untuk menciptakan sebuah pesawat penjelajah antar bintang, mirip pada sains fiksi. Permasalahan selama ini adalah bahwa menciptakan pesawat antariksa dengan kecepatan tersebut adalah kemungkinan hancur, akibat efek destruktif saat pesawat memampatkan ‘ruang’ didepannya untuk dapat melompat ke galaksi lain. Jadi manusia butuh alternatif, sesuatu yang memungkinkan kita menjelajahi angkasa sangat amat cepat, tapi tanpa melanggar kaidah hukum fisika. Jawabannya ada didalam hukum fisika itu sendiri. Dr White dan para ahli fisika lainnya berhasil menemukan celah dalam persamaan matematika super rumit, celah yang mengindikasikan jika membengkokkan ruang dan waktu (warping) itu bisa dilakukan.

Berkat persamaan Dr. White yang berdasar dari teori Alcubierre, peneliti NASA mampu mendesain pesawat antariksa IXS Enterprise, yang mampu bertahan di tingkat laju super tanpa mengalami dampak negatif apapun. Pesawat ini juga akan dilengkapi dengan teknik pemuatan bahan bakar, yang telah melalui modifikasi dari teori Dr. White dan timnya. Jika sebelumnya diperkirakan dibutuhkan bahan bakar sebesar Planet Jupiter untuk mampu mencapai Warp Drive, maka kini hanya dibutuhkan bahan bakar sekitar setengah ton, untuk menghasilkan energi untuk memperoleh kecepatan ‘serupa’ dengan sepuluh kali kecepatan cahaya.

Dengan teknik dan teori ini, NASA menyatakan bahwa jika kelak sebuah mesin baru yang akan terpasang pada IXS Enterprise ini, mampu membawa manusia pergi menjelajah ke bintang lain seperti Alpha Centauri, bintang tetangga matahari kita yang berjarak 4,3 Tahun Cahaya atau 40 Triliun Kilometer, dalam jangka waktu hanya 2 minggu saja. Bermarkas di NASA Eagleworks yang berlokasi jauh didalam NASA Johnson Space Center, tim Dr. White berusaha menemukan bukti keberadaan celah itu. Memakai alat yang dinamakan White Juday Warp Field Interferometer, Dr White dan timnya berusaha menciptakan setitik balon warp berukuran super kecil. Walau dalam skala kecil, jika berhasil, maka itu akan menjadi bukti jika teknologi Star Trek bisa diwujudkan.

Saat ini Proyek termaju NASA tersebut masih dikerjakan oleh para ilmuwan dari berbagai disiplin ilmu di Pasadena, Amerika Serikat. Tahap sekarang adalah semua proyek masih sebatas ada diatas kertas teori, design, dan rancangan teknis. Bentuk fisik Prototipe IXS Enterprise sendiri baru benar benar akan dilihat oleh umat manusia seratus tahun mendatang, dengan perkiraan peluncuran perdana adalah tahun 2112. Dikarenakan karena memang banyak teknologi, termasuk teknik pemampatan bahan bakar yang belum dapat terwujud secara fisik dengan teknologi sekarang. Walaupun memang saat ini kita belum dapat melihat manusia dapat menjelajah semesta di dunia nyata, namun setidaknya kita dapat melihat gambaran masa depan peradaban manusia di zaman anak cucu kita mendatang, dimana manusia dapat menjelajah ke setiap sudut alam semesta tanpa batasan. Karena sekali lagi takdir manusia adalah untuk menjelajah.

Sabtu, 09 Mei 2015

Kota Kota Mati Yang Ada Di Dunia

1. Oradour Sul Glane




Perkampungan kecil Oradour Sul Glane di Perancis menunjukan sebuah kondisi keadaan yang sangat mengerikan. Selama perang dunia ke II, 642 penduduk dibantai oleh tentara Jerman sebagai bentuk pembalasan atas terhadap perlakuan Perancis waktu itu. Jerman yang waktu itu sebenarnya berniat menyerang daerah di dekat Oradour Sul Glane tapi akhirnya mereka menyerang perkampungan kecil tersebut pada tanggal 10 Juni 1944. Menurut kesaksian orang-orang yang selamat, penduduk laki-laki dimasukan kedalam sebuah gudang dan tentara jerman menembaki kaki mereka sehingga akhirnya mereka mati secara pelan-pelan. Wanita dan anak-anak yang dimasukan ke dalam gereja, akhirnya semua mati tertembak ketika mereka berusaha keluar dari dalam gereja. Kampung tersebut benar-benar dihancurkan tentara Jerman waktu itu. Dan sampai saat ini reruntuhan kampung tersebut masih berdiri dan menjadi saksi betapa kejamnya peristiwa yang terjadi saat itu.



2. GunkanJima


Pulau ini adalah salah satu dari 505 pulau yang tak berpenghuni di Nagasaki Daerah Administratsi Jepang, sekitar 15 kilometer dari Nagasaki. Pulau ini juga dikenal sebagai “Gunkan Jima” atau pulau kapal perang. Pada tahun 1890 ketika itu perusahaan Mitsubishi membeli pulau tersebut dan memulai proyek untuk mendapatkan batubara dari dasar laut di sekitar pulau tersebut. Di tahun 1916 mereka membangun beton besar yang pertama di pulau tersebut, sebuah blok apartemen dibangun untuk para pekerja dan juga berfungsi untuk melindungi mereka dari angin topan.

Pada tahun 1959, populasi penduduk pulau tersebut membengkak, kepadatan penduduk waktu itu mencapai 835 orang per hektar untuk keseluruhan pulau (1.391 per hektar untuk daerah pusat pemukiman), sebuah populasi penduduk terpadat yang pernah terjadi di seluruh dunia. Ketika minyak tanah menggantikan batubara tahun 1960, tambang batu bara mulai ditutup, tidak terkecuali di Gunkan Jima, di tahun 1974 Mitsubishi secara resmi mengumumkan penutupan tambang tersebut, dan akhirnya mengosongkan pulau tersebut.


3. Kolmanskop


Kolmanskop adalah sebuah kota mati di selatan Namibia, beberapa kilometer dari pelabuhan Luderitz. Di tahun 1908 Luderitz mengalami demam berlian, dan orang-orang kemudian menuju ke padang pasir Namibia untuk mendapatkan kekayaan dengan mudah. Dalam 2 tahun terciptalah sebuah kota yang megah lengkap dengan segala prasarananya seperti kasino, sekolah, rumah sakit, juga bangunan tempat tinggal yang eksklusif yang berdiri di atas lahan yang dulunya tandus dan merupakan padang pasir. Tetapi setelah perang dunia I, jual beli berlian menjadi terhenti, ini merupakan permulaan berakhirnya semuanya. Sepanjang tahun 1950 kota mulai ditinggalkan, pasir mulai meminta kembali apa yang menjadi miliknya. Papan metal yang kokoh roboh, kebun yang cantik dan jalanan yang rapi dikubur dibawah pasir, jendela dan pintu bergeretak pada setiap engselnya, kaca-kaca jendela terpecah seperti ingin menunjukan arti sebuah kehancuran. Sampai saat ini masih nampak sepasang bangunan yang berdiri, juga terdapat bangunan seperti sebuah teater masih dalam kondisi yang sangat baik, dan sisanya, rumah-rumah tersebut hancur digerus pasir dan menjadi deretan rumah-rumah hantu yang menakutkan.



4. Prypiat


Prypiat adalah sebuah kota besar di daerah terasing di Ukraina Utara, merupakan daerah perumahan para pekerja kawasan nuklir Chernobyl. Kawasan ini mati sejak terjadinya bencana nuklir Chernobyl yang menelan hampir 50.000 jiwa. Setelah kejadian itu, lokasi ini praktis seperti sebuah museum, menjadi bagian dari sejarah Soviet. Bangunan apartement, kolam renang, rumah sakit, dan banyak bangunan yang lain hancur. Dan semua isi yang terdapat dalam bangunan tersebut dibiarkan ada di dalamnya, seperti arsip, TV, mainan anak-anak, barang berharga, pakaian dan lain-lain semua seperti kebanyakan milik keluarga-keluarga pada umumnya.

Penduduk hanya boleh mengambil dokumen penting, buku dan pakaian yang tidak terkontaminasi oleh nuklir. Namun sejak abad 21, tidak lagi ada barang berharga yang tertinggal, bahkan tempat duduk dikamar kecilpun dibawa oleh para penjarah, banyak dari bangunan yang isinya dirampok dari tahun ke tahun. Bangunan yang tidak lagi terawat, dengan atap yang bocor, dan bagian dalam bangunan yang tergenang air di musim hujan, semakin membuat kota tersebut benar-benar menjadi kota mati.


5. San Zhi

Disebelah Utara Taiwan, terdapat sebuah kampung yang futuristic, pada awalnya dibangun sebagai sebuah tempat peristirahatan yang mewah bagi kaum kaya. Bagaimanapun, setelah terjadi banyak kecelakaan yang fatal pada masa pembangunannya akhirnya proyek tersebut dihentikan. Setelah mengalami kesulitan dana dan kesulitan para pekerja yang mau mengerjakan proyek tersebut akhirnya pembangunan resort tersebut benar-benar dihentikan ditengah jalan. Desas-desus kemudian bermunculan, banyak yang bilang kawasan kampung tersebut menjadi tempat tinggal para hantu, dari mereka yang sudah meninggal.


6. Craco


Craco terletak didaerah Basilicata dan provinsi Matera sekitar 25 mil dari teluk Taranto. Kota pertengahan ini mempunyai area yang khas dengan dipenuhi bukit yang berombak-ombak dan hamparan pertanian gandum serta tanaman pertanian lainnya. Ditahun 1060 ketika kepemilikan lahan Craco dimiliki oleh uskup Arnaldo pimpinan keuskupan Tricarico. Hubungan yang berjalan lama dengan gereja membawa pengaruh yang banyak kepada seluruh penduduk. Di tahun 1891 populasi penduduk Craco lebih dari 2000 orang, waktu itu mereka banyak dilanda permasalahan social dan kemiskinan yang banyak membuat mereka putus asa, antara tahun 1892 dan 1922 sekitar 1300 orang pindah ke Amerika Utara. Kondisi pertanian yang buruk ditambah dengan bencana alam gempa bumi, tanah longsor serta peperangan inilah yang menyebabkan mereka bermigrasi massal.

Antara tahun 1959 dan 1972 Craco kembali diguncang gempa dan tanah longsor. Di tahun 1963 sisa penduduk sekitar 1300 orang akhirnya dipindahkan ke suatu lembah dekat Craco Peschiera, dan sampai sekarang Craco yang asli masih tertinggal dalam keadaan hancur dan menyisakan aroma menyeramkan.



7. Kadykchan


Kadykchan merupakan salah satu kota kecil di Rusia yang hancur saat runtuhnya Uni Soviet. Penduduk terpaksa berjuang untuk mendapatkan akses untuk memperoleh air, pelayanan kesehatan dan juga sekolah. Mereka harus keluar dari kota itu dalam jangka waktu 2 minggu, untuk menempati kota lain dan menempati rumah baru. Kota dengan penduduk sekitar 12.000 orang yang rata-rata sebagai penambang timah ini dikosongkan. Mereka meninggalkan rumah mereka dengan segala perabotannya. Jadi anda dapat menemukan mainan, buku, pakaian dan berbagai barang didalam kota yang kosong.


8. Kowloon


Kota besar Kowloon yang terletak di luar Hongkong, China. Dulunya diduduki oleh Jepang selama perang dunia II, yang kemudian diambil alih oleh penduduk liar setelah Jepang menyerah. Pemerintahan Inggris ingin China bertanggung jawab terhadap kota ini, karena kota tersebut menjadi kota yang tidak beraturan dan tidak taat pada hukum pemerintah. Populasi tidak terkendali, penduduk membangun koridor lybirint yang setinggi jalan yang penuh tersumbat oleh sampah, bangunan yang sangat tinggi sehingga membuat cahaya matahari tidak bisa menyinari. Seluruh kota disinari dengan neon. Kota tersebut penuh dengan rumah pelacuran, kasino, rumah madat dan obat bius dan kokain, banyak terdapat makanan-makanan dari daging anjing dan juga terdapat pabrik-pabrik rahasia yang tidak terganggu oleh otoritas.Keadaan ini akhirnya berakhir ketika di tahun 1993, diambil keputusan oleh pemerintah Inggris dan otoritas China untuk menghentikan semua itu.


9. Varosha


Varosha adalah sebuah daerah yang tidak diakui oleh republic Cyprus Utara. Sebelum tahun 1974 Turki menginvasi Cyprus, daerah ini merupakan daerah wisata modern di kota Famagusta. Pada tiga dekade terakhir, kota ini ditinggalkan dan menjadi kota mati. Di tahun 1970-an, kota ini menjadi kota tujuan wisata utama di Cyprus. Untuk memberikan pelayanan yang memuaskan kepada para wisatawan, kota ini membangun berbagai bangunan mewah dan hotel. Ketika tentara Turki menguasai daerah tersebut, mereka menjaga dan memagari daerah tersebut, tidak boleh ada yang keluar masuk kota tersebut tanpa seijin dari tentara Turki dan tentara PBB. Rencana untuk kembali mengembalikan Varosha ke tangan kendali Yunani, namun rencana tersebut tidak pernah terwujud. Hampir selama 34 tahun kota tersebut dibiarkan dan tidak ada perbaikan. Perlahan bangunan-bangunan tersebut hancur, metal mulai berkarat, jedela pecah, dan akar-akar tumbuhan menembus dinding dan trotoar. Kura-kura bersarang di pantai yang ditinggalkan. Di tahun 2010 Pemerintahan Turki bermaksud untuk membuka kembali Varosha untuk para turis dan kota kembali bisa dihuni dan akan menjadi salah satu kota yang paling berpengaruh di utara pulau.



10. Agdam


Kota besar Agdam di Azerbaijan adalah salah satu kota besar yang populasi penduduknya mencapai 150.000 orang. Namun kemudian hilang setelah pada tahun 1993 sepanjang perang Nagorno Karabakh. Walaupun kota ini tidak secara langsung menjadi basis peperangan, namun kota ini tetap mendapatkan efek dari perang tersebut, dengan menjadi korban dari sikap para Armenians yang merusak kota tersebut. Bangunan-bangunan dirusak dan akhirnya ditinggalkan penghuninya, hanya menyisakan masjid-masjid yang masih utuh berdiri. Penduduk Agdam sendiri sudah berpindah ke area lain, seperti ke Iran.




11. Beichuan

Dilanda gempa bumi Sichuan tahun 2008, kota Beichuan di Cina menjadi salah satu kota mati di zaman modern. Saat terjadi gempa dahsyat tersebut, 1000 orang meninggal dunia di sekolah tinggi Beichuan.

Kota ini dianggap terlalu rentan untuk dibangun kembali sehingga dibiarkan begitu saja. Beberapa bangunan memang masih berdiri, tapi yang hancur lebih banyak.



12. Centralia


Centralia di daerah Pennsylvania, bisa dibilang merupakan kota mati paling terkenal di Amerika. Bahkan, kota ini dijuluki sebagai 'kota hantu yang modern'.

Centralia awalnya memiliki fasilitas yang lengkap, termasuk 7 gereja dan 26 salon. Kegiatan ekonomi utama kota ini adalah pertambangan. Kota ini akhirnya ditinggalkan sejak terjadi kebakaran hebat di areal tambang tahun 1962.

13. Kijong Dong



Berbeda dengan Korea Selatan dengan hingar bingar industri musiknya, Korea Utara adalah salah satu negara paling tertutup di dunia. Salah satu proyek yang ada di negara tersebut adalah kota mati bernama Kijong-dong. Kota tersebut kosong tanpa ada satupun penghuninya. Mengapa kota kecil ini dibiarkan kosong begitu saja.

Ada yang berita bahwa Kijong Dong adalah sebuah kota palsu yang dibuat seolah - olah ingin menunjukkan keberhasilan Korea Utara. Disebutkan bahwa Kijong Dong adalah kota pemukiman dengan komunitas petani lebih dari 200 keluarga. Namun semua itu hanya ilusi yang merupakan rancangan semata. Pada kenyataannya, kota tersebut kosong tanpa penghuni dan tidak terpakai sama sekali.

14. Dallol




Terletak di negara Ethiopia, Dallol sempat menjadi kawasan yang kaya akan Kalium, Silvit dan menjadi lokasi tambang garam oleh masyarakat yang pernah tinggal di sana. Dallol disebutkan ditinggalkan oleh warganya pada tahun 1960-an.

Sebagian besar bangunan yang ada di Dallol dibentuk dari batu-bata yang berbahan dasar garam. Sehingga Dallol menjadi lokasi dengan suhu terpanas di bumi yakni mencapai 35 derajat celcius saat diukur pada tahun 1960-1966. Tak heran jika ditinggal, manusia mana yang mau hidup dalam lingkungan panas.